Fadli Zon Memuji Keberanian Ratna Sarumpaet saat Berdebat dengan Luhut Binsar.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon membela aktivis Ratna Sarumpaet yang terlibat ribut dengan Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan di posko korban karamnya KM Sinar Bangun, Danau Toba. Fadli menyebut Ratna sosok yang berani.
Fadli menyebut Ratna sedang memperjuangkan hak keluarga korban yang ingin melihat jasad keluarganya diangkut dari kedalaman 450 meter. Fadli menganggap rakyat Indonesia butuh lebih banyak sosok seperti Ratna.
"Saya kira kita butuh figur-figur yang berani seperti itu untuk menuntut hak. Kan masyarakat yang menjadi korban, keluarganya, keluarga mereka, itu kan berhak dong untuk mendapatkan satu pelayanan, satu pembelaan, dan juga usaha yang maksimal dong dari pemerintah," sebut Fadli.
"Masak belum apa-apa sudah give up (menyerah)?" ujarnya.
"Saya tanya ke rakyat (keluarga korban), mereka menyatakan biar cuma selendangnya, kami mau (korban) diangkut. Kami tidak mau pencarian dihentikan," tutur Ratna.
Ratna tak bisa menerima alasan Tim SAR menghentikan pencarian korban. "Buat saya itu aneh, kenapa pencarian itu dihentikan," kata Ratna.
0 komentar:
Posting Komentar